Khadimul Qur'an

"Dan berkata Rasul: ' Ya Tuhanku sesungguhnya kaumku
menjadikan Al Qur'an itu sesuatu yang ditinggalkan'
(Al Furqon -25- :30)
"Dan Orang-orang Kafir berkata: ' Janganlah kalian
mendengarkan Al Qur'an ini dengan sungguh-sungguh dan
buat hiruk pikuklah terhadapnya agar kalian dapat
mengalahkannya'
(Fushilat -41- : 26)

Selasa, 29 September 2009

Perjalanan Khadimul Qur'an

Perjalanan ku . . .
adalah perjalanan lamunan
Konsepku . . . mimpiku . . .
adalah perjalanan perjuangan.

Dalam kenyataan sudah hampir dua tahun aku merambah dalam meyakini orang
bahwa belajar terjemah (bahasa) Al Qur'an itu mudah . . .
ternyata tak mudah . . . untuk meyakini orang

Dalam beberapa pelatihan dan presentasi di beberapa tempat
Aku hanya bisa mengatakan "subhanallah" beginikah kualitas umat islam dengan kitab sucinya
bagaimana mungkin kita punya generasi seperti Ibnu Sina, Imam Syafi'i dan Al Ghozali jika hasrat dan cita-cita umat Islam tidak diberikan untuk Al Qur'an

Inilah proyek besar . . .
Inilah poyek raksasa . . .
untuk memberikan kesadaran pada umat Islam untuk intensif belajar dengan kitab sucinya

Tiga metode yang telah disiapkan . . .
tak mudah untuk dimasyarakatkan

Ya Allah . . .
Ya Rabb
Engkau lah As Somad

Tidak ada komentar: